MTsN 1 Alor (Kemenag) — Sabtu, 22/02/2025 – Sebanyak 31 siswa dari MTs Negeri 1 Alor mengikuti Seleksi Nasional Penerimaan Peserta Didik Baru (SNPDB) untuk MAN Unggulan 2025 yang dilaksanakan di Laboratorium TIK Madrasah pada Rabu, 22 Februari 2025. Seleksi ini memberikan kesempatan bagi siswa untuk melanjutkan pendidikan ke madrasah unggulan, seperti MAKN Ende dan MAN IC.

Siswa yang mengikuti seleksi ini terbagi menjadi dua kelompok berdasarkan pilihan madrasah mereka. Sebanyak 17 siswa memilih untuk melanjutkan ke MAKN Ende, sedangkan 14 siswa lainnya memilih MAN IC. Proses seleksi dibagi menjadi dua sesi untuk memudahkan pelaksanaan ujian. Sesi pertama diikuti oleh 26 siswa yang berlangsung dari pukul 07:30 hingga 11:10, sementara sesi kedua diikuti oleh 5 siswa dengan ujian yang berlangsung dari pukul 13:00 hingga 16:40.

Ujian SNPDB ini mencakup 253 butir soal yang dirancang untuk mengukur kemampuan akademik dan psikologis siswa. Materi ujian meliputi Matematika, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Kepribadian, Bakat Minat, Penalaran, dan Moderasi Beragama. Setiap siswa diberikan waktu untuk menyelesaikan seluruh soal yang disediakan.

Kepala MTs Negeri 1 Alor, Abdullah Likur, M.Ag, menyampaikan, “Seleksi ini merupakan langkah penting bagi siswa untuk dapat melanjutkan pendidikan di madrasah unggulan yang memiliki standar tinggi. Kami berharap siswa-siswa kami dapat menunjukkan potensi terbaik mereka dan lolos seleksi.”

Dengan adanya SNPDB ini, diharapkan dapat lahir generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki kepribadian yang kuat, keterampilan sosial yang baik, serta kemampuan dalam beradaptasi dengan perkembangan zaman.

Bagikan Artikel Ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *